MUARA TEWEH – Anggota DPRD Barito Utara dari Fraksi PKB, H. Al Hadi, memberikan apresiasi tinggi atas kunjungan kerja Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, ke SMAN 4 Muara Teweh, Minggu (16/11/2025). Politikus senior ini menilai kunjungan tersebut sebagai bukti nyata komitmen pemerataan layanan pendidikan hingga ke daerah.
“Kehadiran Gubernur langsung ke sekolah-sekolah di Barito Utara menunjukkan keseriusan dalam membangun sumber daya manusia dari akar rumput. Program digitalisasi pendidikan dan sekolah gratis yang digulirkan merupakan terobosan yang tepat,” ujar H. Al Hadi, Selasa 18 November 2025.
Sebagai anggota dewan dari PKB yang konsisten memperjuangkan pendidikan, H. Al Hadi menekankan pentingnya implementasi program pendidikan gratis hingga 16 tahun.
“Ini sejalan dengan nilai-nilai perjuangan PKB dalam memajukan pendidikan. Kami mendorong agar program ini benar-benar menyentuh seluruh lapisan masyarakat, khususnya yang kurang mampu,” tegasnya.
H. Al Hadi juga menyoroti sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten yang dinilainya semakin solid. “Kerja sama yang baik antara Gubernur dan Bupati Shalahuddin dalam hal pendidikan patut diacungi jempol. Ini wujud dari politik yang berkeadilan dan memanusiakan,” ungkapnya.
Di akhir pernyataannya, H. Al Hadi berkomitmen akan mengawal realisasi program pendidikan tersebut melalui fungsi anggaran di DPRD. “Kami akan pastikan dukungan anggaran untuk program-program pendidikan yang pro-rakyat. Pendidikan berkualitas harus bisa diakses oleh semua anak di Barito Utara,” pungkasnya. (Arnold/red)
Tidak ada komentar